PERDANA LAUNCHING SPKLU DI JAWA TENGAH

Semarang – Febi Joko Priharto, General Manager PLN UID Jawa Tengah bersama Wakil Walikota Semarang, Hevearita G. Rahayu meresmikan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) pertama di Jawa Tengah yang dilaksanakan di gedung Unit Pelaksanaan Pelayanan Pelanggan  (UP3) Semarang. (16/01)


Dalam sambutannya, Febi Joko Priharto menuturkan, untuk menunjang percepatan kendaraan listrik, PT PLN menyediakan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) di kota Semarang. Sudah seharusnya Semarang Smart City di tambah dengan dengan Green City.


Wakil Walikota Semarang mengapresiasi penuh dengan adanya SPKLU  pertama di Jawa Tengah yang dibangun di Kota Semarang. Dengan adanya SPKLU akan memberikan kekuatan kepada Pemerintah Kota (Pemkot) Semarang untuk mensosialisasikan dibeberapa tempat seperti Kota Lama maupun dibeberapa spot Car Free Day (CFD) kepada masyarakat Kota Semarang.


Hal ini menindaklanjuti  Peraturan Presiden (PP) No. 55 Tahun 2019, tentang percepatan program kendaraan bermotor listrik berbasis baterai untuk tranportasi jalan.  Launcing Stasiun Pengisian kendaraan umum diharapkan mampu  mensejahterakan rakyat dan menjadikan semarang lebih hebat. 

Bagikan Berita Ini